Saturday, July 14, 2018

Bagaimana Cara Gabung SMKNet ndonesia ?


SMKNET adalah salah satu sistem yang sangat mendukung program elearning (pembelajaran berbasis teknologi informasi dan komunikasi), dimana Peserta Didik atau Warga Belajar dapat menggali ilmu dan menambah pengetahuan serta memperkaya wawasan secara mandiri di mana saja dan kapan saja, tidak hanya dapat diakses melalui komputer di sekolah, namun juga dapat diakses melalui komputer di rumah, perangkat Ponsel pintar atau di warung internet

Latar Belakang berdirinya SMKNet
  • Kemampuan Internet dan komputerisasi telah menjadi standar kebutuhan dalam pendidikan
  • Perlunya bekerjasama dalam membangun infrastruktur bersama untuk mengefisiensikan biaya,  perangkat dan infrastruktur, pengelolaan dan  perawatan. 
  • Teknologi informasi dan komunikasi terbukti mampu memberi solusi dalam percepatan               transformasi ilmu pengetahuan dan teknologi 
  • Adanya Jarak antara SMK dengan Dudi sehingga tidak bisa terjalin kerjasama yang saling menguntungkan kedua pihak
  • Kurikulum Industri belum banyak yang memakainya

Tujuan SMKNet

  • Membangun interkoneksi antar sekolah sebagai fasilitas dan media saling berbagi sumber daya dan kolaborasi antar sekolah dan komunitas pendidikan lainnya.
  • Sebagai Media pendidikan dan pelatihan berbasis teknologi informasi dan komunikasi.
  • Sebagai tulang punggung penerapan dan penyebarluasan berbagai aplikasi dan layanan sistem informasi berbasis ICT kepada komunitas sekolah dan masyarakat seperti ; Sistem Informasi Manajemen Sekolah, Digital Library, Teleconference, Modul Pembelajaran dan lain sebagainya.
  • Pendayagunaan Teknologi Informasi dan Komunikasi (ICT) secara optimal dalam upaya mendukung peningkatan suasana belajar mengajar
Harapannya

Harapan adanya SMKnet adalah konsep pembelajaran berbasis Elearning akan lebih mudah dikarenakan interkoneksi lewat offline atau online antar sekolah sudah terhubung bahkan komunikasi baik lewat video confren, sharing data, ujian online, akan cepat di diterima dan sekolah kecil sudah tidak menggantungkan anggaran internet yang selama ini di anggab mahal karena interkoneksi  baik lewat intranet atau internet bisa di atasi melalui POP titik pusat

Manfaat Untuk Siswa 


Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengeluarkan Instruksi Presiden (Inpres) Nomor 9 Tahun 2016 tentang Revitalisasi Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) dalam rangka Peningkatan Kualitas dan Daya Saing Sumber Daya Manusia (SDM) Indonesia. Inpres tersebut dikeluarkan pada tanggal 9 September 2016 di Jakarta.
Khusus untuk Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud), Presiden Jokowi memberikan enam instruksi. Keenam instruksi tersebut adalah: 
  • Membuat peta jalan SMK 
  • Menyempurnakan dan menyelaraskan kurikulum SMK dengan kompetensi sesuai kebutuhan pengguna lulusan (link and match)
  • Meningkatkan jumlah dan kompetensi bagi pendidik dan tenaga kependidikan SMK
  • Meningkatkan kerja sama dengan kementerian/lembaga, pemerintah daerah, dan dunia usaha/industri
  • Meningkatkan akses sertifikasi lulusan SMK dan akreditasi SMK
  • Membentuk Kelompok Kerja Pengembangan SMK.

Program program SMKNet : 
  • Mulai dari Magang Guru FO ( Fiber Optik ) bersertifikasi BNSP  ( Proposal )
  • StarUp buat Guru RPL maupun buat siswa 
  • Membuat Kurikulum berbasis Industri bagi jurusan IT ( RPL , MM , TKJ )
  • Membuat Kurikulum berbsis Industri bagi semua jurusan 
  • Kelas Industri ( Kelas FO, Kelas SMKNet,Kelas Web/mobile Programer, kelas Film, kelas Server Supermicro ) semuanya ada industri besar di dalam kelas tersebut
  • Menjebatani antara SMK dan Dudi apapun jurusannya
  • Pelatihan bagi guru SMK agar mendapatkan sertifikasi dari Dudi yang kopenten
  • Kerja sama dengan Telkom Pusat
  • Membuat Lab FO dengan standart Industri ( Proposal )
  • Kerja sama dengan berbagai industri besar  bagi SMK yang mau MOU dengan Dudi kami SMKNet siap membantu sampai MOU 
  • Program sertifikasi Industri dari berbagai jurusan setiap 3 bulan sekali ( SuperMicro, Mikrotik,Cisco,FO )
  • Magang Guru IT bagi semua Guru dari SD sampai Mahasiswa 
  • Pemberdayaan UMKM di sekolah agar siswa dapat penghasilan dr UMKM 
  • Membantu Program dari Telkom
  • Menerima Magang siswa wajib 6 Bulan bagi jurusan TI ( TKJ,RPL,MM )
  • Bekerja sama dengan seluruh kab untuk layanan Srintekdes ( Sistem Informasi Desa )
Bagaimana cara bergabungnya ?
SMK yang mau bergabung syaratnya cuma konsisten mau berbagi dengan sekolah sekitar apaun program yang di miliki sekolah tersebut dan cukup membuat surat kesanggupan di tanda tangani dan bermaterai lalu dikirim ke email smknetindonesia@gmail.com

Bagi yang mau Magang di telkom seluruh indonesia bisa mengajukan permohonan ke email smknetindonesia@gmail.com

Magang di BLC Klaten wajib 6 bulan dan membuat surat pakta integritas 

Bagi yang mau membentuk SMKNet Perwilayah bisa langsung kontak no Cp dibawah ini 

Ttd Ketua SMKNet Indonesia



Mualim 

Cp SMKNet Indonesia 

Mualim +62 822 2162 6706
Suro Dhemit +62 822-2016-0555 ( Klaten )
Eko Julianto +62 813-2500-2008 (Kudus )
Dewi A  +62 812-2839-128 ( Kendal )
Ulil Luqman +62 852-9312-7285 ( Jepara )
Subuh ( Sumatra ) +62 813-6634-4788

2 comments: