Friday, June 23, 2017

Pengertian dan Manfaat SSH ( Server )









SSH (Secure Shell) atau FTP (File Transfer Protocol), keduanya merupakan protokol jaringan yang berjalan diatas TCP/IP Layer. Namun yang saat ini yang ingin Kami bahas adalah SSH.  Mungkin masih banyak yang belum mengerti atau tidak tahu sama sekali apa itu SSH, untuk hal tersebut, Mari kita bahas mengenai apa itu SSH, Apa manfaat serta keuntungan menggunakan SSH.


Pengertian SSH (Secure Shell)
SSH adalah aplikasi pengganti remote login seperti telnet, rsh, dan rlogin, yang jauh lebih aman. Fungsi utama aplikasi ini adalah untuk mengakses mesin secara remote. Sama seperti telnet, SSH Client menyediakan User dengan  Shell untuk remote ke mesin. Tidak seperti telnet, SSH menyediakan koneksi enkripsi antara klien dengan server. Dalam prakteknya, penggunaan menggunakan telnet dan ssh seperti perbedaan dengan mengakses website biasa dengan website yang lebih aman (HTTPS).

Manfaat SSH
Dengan menggunakan SSH Anda dapat bergerak bebas melalui stukrur file akun hosting. Anda juga dapat menjalankan tugas seperti monitoring log file dan memulai atau menghentikan service ( berlaku di layanan VPS / Dedicated). Bahkan ANda juga dapat menggunakannya untuk install software ke akun hostingmu atau manage database MySQL. SSH mengijinkan Anda untuk melakukan banyak hal lebih dari standard web.

Keuntungan menggunakan SSH
SSH mengijinkan mengenskripsi data sehingga kemungkinan malicious tidak dapat mengakses informasi user dan password. SSH juga mengizinkan untuk menembus protokol lain seperti FTP. Berikut beberapa hal spesifik yang perlindungan yang diberikan SSH :
- DNS Spoofing
Penyerangan hacking jenis ini dilakukan dengan cara memasukkan data dalam Sistem Domain yang dimana Name Server cache database. Hal ini akan menyebabkan Name Server akan kembali ke IP yang salah sehingga dapat mengalihkan lalu lintas ke komputer lain.
- Manipulasi Data seperti halnya router disepanjang jaringan
Penyerang memperoleh atau merubah data pada perantara sepanjang rute jaringan. Hal ini sering dilakukan pada router dimana data masuk dari gateway atau pos pemeriksaan di jalan ke tujuan.
- IP Address Spoofing
IP Spoofing bekerja dengan  menyembunyikan alamat IP dengan membuat paket IP yang berisi alamat IP palsu dalam upaya untuk meniru koneksi lain dan menyembunyikan identitas ketika Anda mengirim informasi.
Untuk mendapatkan akun dan penggunaan dari SSH ini, Anda bisa mendapatkan akun SSH gratis dari penyedia provider asalkan syaratnya server base on linux.
Public Key Cryptografi (Kriptografi Kunci Publik)
SSH menggunakan metode public-key cryptography untuk mengenkripsi komunikasi antara dua host, demikian pula untuk autentikasi pemakai. Dengan metode ini, kita akan memerlukan 2 buah kunci berbeda yang digunakan baik untuk melakukan enkripsi dan dekripsi. Dua buah kunci tersebut masing-masing disebut public key (dipublikasikan ke publik/orang lain) dan private key (dirahasiakan/hanya pemiliknya yang tahu). Masing masing kunci di atas dapat digunakan untuk melakukan enkripsi dan dekripsi.

Cara kerja SSH
Public/private key yang masing-masing menjadi identitas SSH bagi keduanya.
Langkah-langkah koneksinya adalah sebagai berikut :
  • Langkah 1
  • Client bind pada local port nomor besar dan melakukan koneksi ke port 22 pada server.
  • Langkah 2
  • Client dan server setuju untuk menggunakan sesi SSH tertentu. Hal ini penting karena SSH v.1 dan v.2 tidak kompatibel.
  • Langkah 3
  • Client meminta public key dan host key milik server.
  • Langkah 4
  • Client dan server menyetujui algoritma enkripsi yang akan dipakai (misalnya TripleDES atau IDEA).
  • Langkah 5
  • Client membentuk suatu session key yang didapat dari client dan mengenkripsinya menggunakan public key milik server.
  • Langkah 6
  • Server men-decrypt session ky yang didapat dari client, meng-re-encrypt-nya dengan public key milik client, dan mengirimkannya kembali ke client untuk verifikasi.
  • Langkah 7
  • Pemakai mengotentikasi dirinya ke server di dalam aliran data terenkripsi dalam session key tersebut. Sampai disini koneksi telah terbentuk, dan client dapat selanjutnya bekerja secara interaktif pada server atau mentransfer file ke atau dari server. Langkah ketujuh diatas dapat dilaksanakan dengan berbagai cara (username/password, kerberos, RSA dan lain-lain).

Pastinya SSH digunakan untuk berinteraksi dengan server sehingga dengan PC anda dimanapun berada anda masih bisa melakukan aktivitas kontrol server melalui SSH ini. Oleh karena itu VPS/ Colocation/ Dedicated Server di MWN juga sudah tersedia fitur SSH. Lebih jelasnya, silahkan akses http://www.masterweb.com

Monday, June 5, 2017

Web Dinamis Sederhana (PHP dan Mysql) Part 1

Web dinamis adalah website yang mana pengguna (client) bisa merubah konten dari halaman tertentu menggunakan browser dan interaksi yang terjadi antara pengguna dan server sangat kompleks.
Permintaan dari pengguna dapat diproses oleh server yang kemudian ditampilkan dengan isi yang berbeda-berbeda menurut alur programnya. web dinamis memungkinkan anda untuk merubah data melalui halaman admin tanpa harus merubah kodingannya.
untuk membuat web dinamis anda dapat menggunakan bahasa php dan mysql sebagai databasenya..


1. Pertama anda harus mempunyai aplikasi yang bernama xampp yaitu sebagai server yang berdiri sendiri(localhost), anda bisa mendownloadnya di internet, untuk installnya cukup mudah, ikuti saja instruksinya. 



Cara Membuat Web Dinamis Sederhana(PHP dan Mysql) Bagian 1



2.  Setelah anda berhasil menginstal xampp, buka aplikasinya dan start "Apache" dan "Mysql" lalu buka browser anda direkomendasikan Firefox atau Chrome. Lalu Ketikkan localhost/phpmyadmin di address bar untuk mengolah database mysql



Cara Membuat Web Dinamis Sederhana(PHP dan Mysql) Bagian 1



3.  Setelah muncul laman phpmyadmin, pertama anda buat database dengan nama db_web, lalu buat table untuk admin ketikkan kode di bawah ini di tab SQL :
create table admin ( 
username varchar(15) not null primary key,
password varchar(15) not null,
level varchar(15) not null 
)

setelah berhasil di eksekusi, saatnya untuk membuat web yang akan menampilkan databasenya..

4.  untuk membuat web, pertama anda harus membuat homepage terlebih dahulu, buka aplikasi editor seperti notepad atau notepad ++ dll lalu ketik/copas kode di bawah ini dan beri nama file "index.php"

<!DOCTYPE HTML PUBLIC>  

<html>  
<head>  
<title>Kerangka Web</title>  
<meta http-equiv="Content-Type" content="text/html; charset=iso-8859-1"> 
<link href="style.css" rel="stylesheet" type="text/css"> 
</head>  
  
<body>  
<table width="900" border="0" align="center" cellpadding="0" cellspacing="0">  
  <tr bgcolor="gray">  
    <td height="100" colspan="2"></td>  
  </tr>  
  <tr bgcolor="black">  
    <td colspan="2"><marquee onmouseover="this.stop()" onmouseout="this.start()" truespeed="true" scrollamount="1" scrolldelay="40" direction="left">  
    <strong><div id="login">Selamat Datang Di Website Kami, Website Ini Masih Dalam Tahap Pembuatan</div></strong>  
</marquee>  


</td>  
  </tr>  
  <tr>  
    <td width="200" height="600" valign="top" bgcolor="gray"><table width="200" border="0" cellspacing="0" cellpadding="0">  
      <tr>  
        <td><form name="form1" method="post" action="cek_login.php">  
          <table width="200" border="0" cellspacing="0" cellpadding="2">  
            <tr bgcolor="#003366">  
              <td height="30" colspan="2"><div align="center"><div id="login"><strong>Login Admin </strong></div></div></td>  
              </tr>  
            <tr>  
              <td width="74" height="30"><b>Username</b></td>  
              <td width="126">:   
                <input name="username" type="text" id="username" size="10"></td>  
            </tr>  
            <tr>  
              <td height="30"><b>Password</b></td>  
              <td>:   
                <input name="password" type="password" id="password" size="10"></td>  
            </tr>  
            <tr>  
              <td height="30">&nbsp;</td>  
              <td><input type="submit" name="Submit" value="Login"></td> 
            </tr>  
          </table>  
        </form>
       </td>  
      </tr>  
      <tr>  
        <td><div id="kiri">
<div id="login">
<p><center><b>PROFIL</center></p> 
<p>Nama : Banu Ari Ramadhan </p>
<p>Web   : banuaril10.blogspot.com</p></b>
</div>
</div>
</td>  
      </tr>  
    </table> 
</td>   
    <td valign="top">&nbsp;</td>  
  </tr>  
  <tr bgcolor="black">  
    <td height="80" colspan="2"><div id="login"><center>Copyright 2015 <br>Design : Banu Ari Ramadhan</div></td>  
  </tr>  
</table>  
</body>  
</html>  

5.  Untuk membuat tampilan web terlihat bagus, buat desain css untuk web tersebut buat file bernama "style.css" lalu ketik/copas kode di bawah ini :
#kiri { font-size:12px; border-radius:5px;border:6px;height:120px; padding:10px;background-color:black;float:left;width:165px; margin-top:40px;margin-left:8px;}  

#login{color:white; }


penjelasan :
#kiri adalah untuk desain web bagian kiri
#login adalah untuk desain tulisan pada form login


6.  untuk melihat hasilnya simpan file "index.php" dan "style.css" pada C:>/xampp/htdocs/web(buat folder baru bernama web) lalu jalankan melalui address bar browser anda dengan mengetikan :localhost/web/index.php 
lalu lihat hasilnya.. 
note : jangan lupa aktifkan xampp anda (start Apache dan Mysql)

anda sudah membuat homepage sederhana untuk data yang akan di tampilkan nanti..
bagian selanjutnya saya akan posting cara membuat koneksi untuk membuat halaman admin 

Materi Pemograman Dasar ( Konsep Algoritma )

Pengertian Dasar Program adalah rangkaian instruksi-instruksi dalam bahasa komputer yang disusun secara logika dan sistematis. Pengertian Pemrograman adalah suatu kumpulan urutan perintah ke komputer untuk mengerjakan sesuatu, dimana instruksi tersebut menggunakan bahasa yang dimengerti oleh komputer atau dikenal dengan bahasa pemrograman. Konsep Dasar Pemrograman pada umumnya adalah IPO (Input Proses Output), lalu dikembangkan menjadi :
konsep algoritma
konsep algoritmaseb
Berhubungan dengan pengumpulan data yang biasanya merupakan pencatatan data kedokumen dasar. Setelah dikumpulkan dilakukan proses input.
Input
Tahapan ini merupakan proses pemasukan data kedalam proses komputer melalui peralatan input.
Proses
Tahap ini merupakan proses pengolahan data dari data yang sudah diinput berupa proses   menghitung membandingkan, mengurutkan, mengklasifikasikan, mengendalikan dan mencari di storage.
Output
Tahap ini merupakan proses untuk menghasilkan keluaran dari proses pengolahan data ke peralatan output berupa informasi (monitor, speaker, dsb)
Distribution
Tahap ini merupakan proses penyebaran informasi kepada pihak-pihak yang berhak dan membutuhkan informasi.
Storage
Tahap ini merupakan perekaman hasil pengolahan data storage yang nantinya dapat dipergunakan untuk input proses selanjutnya.
DATA
Data adalah bahan mentah yang akan diolah menjadi informasi sehingga dapat dipergunakan oleh user atau pemakai.
Prinsip Bahasa Pemrograman
Empat prinsip dasar perancangan bahasa pemrograman adalah:
1. Sintaks, menjelaskan bagaimana struktur program yang benar.
2.Tipe sistem dan semantik, menunjukkan tipe nilai yang dapat dimanipulasi oleh program dan arti(semantik) dari program, mencakup juga aturan penamaan entitas (variabel,fungsi,class,parameter,dll).
3. Manajemen memori, menunjuk kepada sekumpulan teknik yg membantu kita untuk memahami pemetaan letak dari nilai, struktur data, dan struktur program di dalam memori.
4. Exception handling, mengenai penanganan exception (hal-hal yang tak terduga seperti kesalahan input ketika menjalankan program).
Definisi Sintaks, Semantik, dan Pragmatik
Sintaks   : Aturan gramatikal / komposisi suatu program yang mengatur tata cara penulisanhuruf, angka dan karakter lain.

Contoh : Pada pembuatan program Pascal antara 2 statement dipisahkan oleh ; (titik koma)
X:=1; X:=X+1;
Semantik : Mendefinisikan arti dari program yang benar secara sintaks dari bahasa pemrograman tersebut.
Contoh : Pada pembuatan program C
int vector[10]

Arti semantiknya akan menyebabkan ruang sebanyak 10
Pragmatik : Kemampuan pemakai dalam mengaitkan kalimat dengan kontek-kontek yang sesuai bagi kalimat tersebut.

Contoh : (A+B)*(A-B)
1. Bahasa Pemrograman
Bahasa merupakan bahasa yang digunakan untuk menerjemahkan perintah user/pengguna agar dimengerti oleh komputer.
Karakteristik bahasa pemrograman :
   Aturan tata bahasa : memiliki tata basa khusus
   Instruksi : memiliki instruksi/perintah untuk menyelesaikan masalah tertentu
   Kompiler : menganalisa instruksi dan membuat instruksi menjadi aplikasi siap pakai
Sampai saat ini terdapat puluhan bahasa pemrograman yang digunakan. Berdasarkan terapannya, bahasa pemrograman dapat dibagi menjadi dua :
a.   Bahasa pemrograman bertujuan khusus. Bahasa pemrograman Cobol untuk terapan bisnis dan administrasi, Fortran untuk terapan komunikasi ilmiah, Assembly untuk terapan bahasa mesin, Prolog untuk kecerdasan buatan.
b.   Bahasa pemrograman bertujuan umum, yang dapat digunakan berbagai aplikasi. Pascal, Basic, C, dan lain-lain.
Berdasarkan notasi bahasa lebih dekat “mesin”, di bagi menjadi dua :
a.   Bahasa tingkat rendah. Bahasa yang dirancang agar setiap instruksi langsung dikerjakan oleh komputer (bahasa mesin).
b.   Bahasa tingkat tinggi. Bahasa yang dirancang agar pemrograman lebih mudah dipahami,
lebih manusiawi dan berorientasi pada bahasa manusia (inggris). Contoh : delphi, pascal, c, c++, c#, j#, basic, visual basic, cobol, fortran, prolog dan lain-lain. Bahasa tingkat tinggi menggunakan kompiler sebagai translator ke bahasa mesin baru kemudian di eksekusi
oleh CPU.
algoritma
algoritma
Bahasa   Pemrograman   yang   berkembang   dan   semakin   pesat,   berdasarkan   fungsi   bahasa
pemrograman dapat juga di kategorikan menjadi
bahasa pemrograman
bahasa pemrograman
Bahasa pemrograman desktop dikhususkan untuk membuat aplikasi yang digunakan langsung pada komputer anda baik tanpa jaringan komputer maupun dengan jaringan komputer. Secara umum bahasa pemrograman web berasal dari script dari bahasa pemrograman desktop. Pemrograman web digunakan untuk membuat aplikasi yang digunakan secara online, karena akan diakses/digunakan secara global. Contoh bahasa pemrograman lainya : Ada, Cobra, Perl, Ruby, Java, Lisp, Scala, SmallTalk, Quick Basic, ColdFusion, Algol, Visual Basic .NET, Phyton, Assembly dan lain-lainnya.

2. Algoritma
Algorism berarti menghitung angka dengan menggunakan angka Arab. Kata algorisn sendiri berasal dari nama penulis buku Arab yakni “Abu Ja’far Muhammad ibnu Musa al-Khuwarizmi (al- Khuwarizmi dibaca orang barat algorism).
Algoritma berarti
   Urutan langkah-langkah logis penyelesaian masalah yang disusun secara sistematis.
   Urutan logis pengambilan putusan untuk pemecahan masalah.
Algoritma merupakan urutan langkah-langkah penyelesaian masalah, sedangkan program adalah realisasi algoritma dalam bahasa pemrograman.
Contoh penerapan algoritma :
Diberikan dua gelas yang A yang berisi susu dan gelas B berisi kopi. Pesanan yang dinginkan adalah gelas A berisi kopi dan gelas B berisi susu, sehingga dibutuhkan pertukaran isi gelas A dan B. Untuk kasus ini membutuhkan satu gelas C yang kosong.
Jalanya Algoritma = Tuangkan isi(susu) gelas A ke gelas C b.   Tuangkan isi(kopi) gelas B ke gelas A c.   Tuangkan isi gelas(susu) C ke gelas B